Bila diperhatikan, ada beberapa perasaan yang sering dialami atau dimiliki oleh manusia. Salah satunya adalah rasa iri hati. Perasaan iri hati ini akan memberikan banyak akibat. Salah satunya dari rasa iri hati bisa menciptakan perasaan kecewa, perasaan tidak adil, perasaan benci, dendam. Jika perasaan ini terus di biarkan, di manjakan, akan berdampak buruk, dan yang tersakiti tidak hanya orang sekitar mu, tapi dirimu sendiri.
Melatih Menghilangkan Rasa Iri Hati
Perasaan iri hati ini adalah salah satu akar dari banyak perasaan jahat yang ada pada manusia. Dan ini sangat tidak baik. Jadi jika saat anda sadar anda merasa iri, ya jangan teruskan, putuskan itu. Patahkan perasaan itu. Agar tidak menjalar sampai jauh. Rasa iri hati ini salah satu pemicu terjadinya amarah berlebih, kekecewaan berlebih, perasaan tidak adil, perasaan mengeluh dan semua hal yang tidak baik. Setiap orang memiliki power untuk menciptakan rasa iri hati, dan menghilangkan rasa iri hati. Ini bisa di kontrol oleh manusia.
Sehingga kita harus melatih diri kita lebih peka akan diri sendiri, dan mengontrol diri. Jadi sesaat anda mulai merasa iri, anda bisa langsung mengambil sikap untuk mencari cara menghilangkan perasaan itu dari dalam diri anda. Segera lakukan hal itu. Jangan menunda, dan jangan memberikan kompensasi terhadap rasa iri hati. Namanya sesuatu yang tidak baik, ya mau di hias seperti apa pun, ya itu tetaplah tidak baik. Caranya, kalian bisa meminta bantuan kepada orang terdekat, atau orang tua, atau kalian bisa pergi meminta pertolongan pada ahlinya seperti psikolog atau psikiater.
Mereka dapat membantu dan memberikan anda jalan keluar. Sehingga anda bisa tahu apa yang harus anda lakukan. Apa yang sebaiknya anda lakukan. Jangan malu atau takut untuk meminta tolong. Meminta tolong, bukan berarti anda lemah, atau bodoh. Meminta tolong adalah hal yang wajar, dan pilihan yang bijak saat anda merasa ada yang salah dalam diri anda. Jadi hilangkan rasa gengsi, malu dan takut itu.